Sepakat Ormas Ali Baba dan BAPERA Kota Cilegon Beri Dukungan Kepada H. Isro Mi'raj dan Hj. Nurottul Uyun di Pilkada Kota Cilegon
Cilegon. Organisasi Masyarakat (ORMAS) Aliansi Banten Bersatu dan Barisan Pemuda Nusantara Kota Cilegon menyatakan sikap dukungan kepada H. Isro Mi'raj dan Hj. Nurottul Uyun. Sebagai Walikota dan Wakil Walikota Cilegon pemilihan tahun 2024.
Menurut Ketua Ormas Ali Baba kota Cilegon, Marhani menegaskan bahwa pihaknya siap memenangkan H.Isro dan Hj.Uyun di Pemilihan Kepala Daerah (PILKADA) Kota Cilegon.
“Kami menganggap bapak H. Isro dan Hj.Uyun merupakan calon kepala daerah yang cocok untuk memimpin kota Cilegon”ungkap Marhani, Kamis (01/08/2024) bertempat di Posko Kemenagan H.Isro dan Hj.Uyun.
Marhani menegaskan bahwa sudah diperintahkan dan mengintruksikan kepada seluruh anggota Ormas Ali Baba yang ada di kota Cilegon untuk mendukung dan memilih H. Isro Mi'raj dan Hj.Nurottul Uyun.
"Seluruh anggota sudah saya berikan instruksi untuk mensosialisasikan, mendukung dan melilih H. Isro dan Hj. Uyun"tegasnya.
Sementara itu Ketua DPD Barisan Pemuda Nusantara (BAPERA) Kota Cilegon menyatakan hal yang sama untuk mendukung H.Isro Mi'raj dan HJ. Nurottul Uyun sebagai Walikota dan Wakil Walikota.
“Sementara Kita sudah membentuk dan menyiapkan Koordinator di 8 Kecamatan dan 43 Kelurahan” ungkap Ali Misri Ketua DPD BAPERA Kota Cilegon.
Lanjutnya. Ali menegaskan bahwa komitmen (red_BAPERA) sudah akan terus mendukung H.isro dan Hj.Uyun di Pilkada Kota Cilegon tahun 2024 ini.
Dalam pertemuan di Posko Kemenagan H. Isro dan Hj. Uyun kedua Ormas tersebut (red_Ali Baba dan BAPERA) sudah menyatukan tekad untuk sama-sama mendukung dan memenangkan H.Isro dan Hj.Uyun.
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow