Jamalullail-Willi Angga Resmi Nakhodai Universitas Rokania

Jamalullail-Willi Angga Resmi Nakhodai Universitas Rokania

Smallest Font
Largest Font

Wartakomunitas.com| Riau- Pada tahun ini, Universitas Rokania kembali menyelenggarakan pemilihan Presiden Mahasiswa dan Wakil Presiden Mahasiswa. Pemilihan Raya (Pemira) Presiden Mahasiswa dan Wakil Presiden Mahasiswa ini digelar mulai tanggal 05 Januari - 19 Februari 2024 dengan beberapa rangkaian kegiatan yang telah dirancang untuk mensukseskan Pemilihan Raya Presiden Mahasiswa dan Wakil Presiden Mahasiswa Universitas Rokania. Senin(18/02/2024)

Terdapat beberapa agenda Pemilihan Raya Presiden Mahasiswa dan Wakil Presiden Mahasiswa Universitas Rokania, yaitu pada tanggal 05 Januari - 25 Januari 2024 Panitia Pemira Universitas Rokania membuka pendaftaran calon Presiden Mahasiswa dan Wakil Presiden Mahasiswa, hingga ada dua paslon yang mendaftar, yaitu Jamalullail dengan Willi Angga dan Andri Halim dengan Sulton Hasonangan. Pada tanggal 26 Januari - 27 Januari 2024 adalah pengumuman dokumen syarat pasangan calon Presiden Mahasiswa dan Wakil Presiden Mahasiswa. Kemudian pada tanggal 30 Januari 2024 diadakan pengambilan nomor dan pengarahan tentang agenda-agenda selanjutnya. Hasil pengambilan nomor urut calon menetapkan pasangan Jamalullail-Willi Angga dari "Koalisi Berjasa" sebagai nomor urut 01sedangkan pasangan Andri Halim-Sulton Hasonangan dari "Koalisi Rokania Unggul" nomor urut 02.

Pada tanggal 30 Januari - 14 Februari 2024 merupakan masa sosialisasi atau kampanye. Kemudian pada tanggal 07 Februari 2024 telah dilaksanakan debat calon  Presiden Mahasiswa dan Wakil Presiden Mahasiswa Universitas Rokania dengan tema "Revitalisasi Peran dan Fungsi BEM dan Ormawa Untuk Membangun Mahasiswa Rokania yang Kolaboratif, Partisipatif, dan Inovatif" yang dihadiri oleh bapak Sri Wahyudi S. Kom., M. Kom.  Pada tanggal 17 Februari - 19 Februari seluruh mahasiswa/i aktif Universitas Rokania menggunakan hak suaranya untuk memilih Presiden Mahasiswa dan Wakil Presiden Mahasiswa pilihan mereka.

Selanjutnya, yaitu penghitungan suara dan pengumuman pemenang Presiden Mahasiswa dan Wakil Presiden Mahasiswa yang dilaksanakan pada tanggal 19 Februari 2024 dengan total surat suara yang digunakan adalah 661 surat suara. Perhitungan suara yang memilih paslon No. Urut 01 sebanyak 322 suara dengan presentase 47. 8% dan yang memilih paslon No. Urut 02 sebanyak 266 suara dengan presentase 39,5% serta ada suara tidak sah sebanyak 73 suara. Maka dari itu, Presiden Mahasiswa dan Wakil Presiden Mahasiswa yang terpilih adalah pasangan Jamalullail-Willi Angga.

Selamat berproses tanpa batas dengan berbagai cerita dan tantangan baru dan selamat berdinamika. Semoga dapat menjalankan tugas dan tanggung jawab kedepannya.

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    3
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    1
    Wow